Relawan BERTAJI Babak Belur Digebuki Warga

Calon Bupati OKU, H Teddy Meilwansyah saat membesuk Nurholik di RSUD Ibnu Sutowo Baturaja.--Foto: Eko Marleno

KORANPALPOS.COM - Nasib Nurholik (52) salah seorang relawan Prabowo-Gibran dan BERTAJI benar-benar sial. Niat hati cuma ingin bekerja mensosialisasikan program-program Prabowo-Gibran dan BERTAJI di Desa Lubuk Batang Lama, Kecamatan Lubuk Batang, Kabupaten OKU, korban justru dipukuli oleh warga sekitar hingga babak belur.

Peristiwa tragis itu sendiri dialami korban saat sedang mengantar rekan-rekannya sesama relawan Probowo-Gibran dan BERTAJI saat sosialisasi di Desa Lubuk Batang Lama, Senin 5 November 2024 siang.

Akibat penganiayaan itu korban yang bertugas sebagai driver mengalami luka lembab di wajah, badan dan tangannya. Bahkan saking parahnya, korban terpaksa harus diopname di RSUD Ibnu Sutowo Baturaja.

Korban sendiri sebelum diopname didampingi Tim Kuasa Hukum Bertaji, Rahmat sempat melaporkan peristiwa penganiayaan yang dialaminya itu ke SPKT Mapolres OKU.

BACA JUGA:Sekda Muaraenim Ingatkan ASN Jaga Netralitas dan Profesionalitas

BACA JUGA:Yakin Sosok Pemimpin Amanah: Barisan Relawan Kecamatan Pedamaran Siap Menangkan Muchendi-Supriyanto!

Sementara itu, Calon Bupati OKU, H Teddy Meilwansyah saat mengetahui adanya insiden buruk yang dialami relawannya tersebut langsung menyempatkan diri membesuk Nurholik yang kini dirawat insentif di Ruang Rindu 2 RSUD Ibnu Sutowo Baturaja pada Selasa 6 November 2024.

Teddy mengaku, sangat menyesalkan adanya aksi kekerasan yang dilakukan sekelompok warga Desa Lubuk Batang Lama kepada relawannya tersebut.

"Aksi premanisme yang dilakukan sekelompok warga ini sudah mencederai demokrasi. Saya harap peristiwa serupa tidak terulang kembali," kata Teddy.

Teddy berharap, seluruh warga OKU dapat mengikuti pesta demokrasi lima tahun sekali ini dengan riang gembara. Tanpa ada aksi kekerasan, hasut menghasut dan saling fitnah.

BACA JUGA:Masyarakat Pedamaran Sambut Program Seragam Sekolah dan BPJS Kesehatan Gratis Paslon MURI

BACA JUGA:Ribuan Ibu-Ibu Lawang Kidul Perkuat Barisan : Sepakat Menangkan Paslon Al-Shinta !

"Mari kita wujudkan Pilkada 2024 yang bersih, aman dan damai. Pada prinsipnya siapapun yang maju di Pilkada OKU ini adalah putra putri terbaik di OKU," tegasnya. (len)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan