Polisi Selidiki Penyebab Kebakaran yang Menewaskan Penghuni Rumah di Ogan Ilir !

Polisi memasang police line di rumah korban yang terbakar, guna kepentingan penyelidikan asal api-Foto : Dokumen Palpos-

OGANILIR, KORANPALPOS.COM – Sebuah tragedi kebakaran kembali mengguncang warga Kecamatan Tanjung Raja, Kabupaten Ogan Ilir, Sumatra Selatan, pada Minggu pagi, 8 September 2024.

Kebakaran tersebut menelan korban jiwa seorang pria lansia bernama Roni, 60 tahun, yang tinggal sendiri di rumahnya di Kelurahan Tanjung Raja.

Roni diduga tewas terpanggang api saat kebakaran melanda rumahnya sekitar pukul 06.30 WIB.

BACA JUGA: Kebakaran Hebat di Tanjung Raja Ogan Ilir : Pemilik Rumah Tewas Terpanggang Api !

BACA JUGA:Kapolrestabes Palembang : 4 Pelaku Pembunuhan Siswi SMP Bebas dari Penyalahgunaan Narkoba !

Menurut warga setempat, Roni tidak sempat menyelamatkan diri dari kobaran api yang cepat membesar, kemungkinan besar karena keterbatasan fisiknya akibat penyakit stroke yang sudah lama ia derita.

Roni tinggal seorang diri setelah berpisah dengan istrinya, sementara keempat anaknya tinggal di lokasi terpisah dan hanya sesekali mengunjunginya untuk memberikan bantuan dan perawatan.

Kapolsek Tanjung Raja, AKP Zahirin, mengatakan pihaknya masih menyelidiki penyebab kebakaran ini.

BACA JUGA:Tabrakan Beruntun 3 Motor Vs Mobil Boks di Jalintim Palembang-Jambi : Satu Orang Dilaporkan Tewas !

BACA JUGA:Dede Pengurus Sumur Minyak Ilegal yang Terbakar di Tanjung Dalam Diamankan

"Petugas kami sedang melakukan penyelidikan di lapangan. Kami sedang mengumpulkan informasi dari warga sekitar dan mencari tahu penyebab pasti kebakaran ini," ujar AKP Zahirin. 

Saat ini, pihak kepolisian masih berusaha mengumpulkan bukti dari lokasi kejadian serta keterangan dari para saksi untuk mengetahui penyebab pasti kebakaran yang merenggut nyawa Roni.

Beberapa faktor seperti korsleting listrik atau kebocoran gas sering kali menjadi penyebab utama kebakaran rumah di daerah pedesaan, namun hingga berita ini diturunkan, penyebab kebakaran ini belum dapat dipastikan.

BACA JUGA:Polisi Ungkap Kronologis Kasus Kematian Tragis Siswi SMP di Palembang : Dirudapaksa Dalam Kondisi Meninggal !

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan