Prakiraan Cuaca BMKG Jumat 19 Juli 2024 : Palembang dan Sebagian Besar Ibu Kota Provinsi Cerah Berawan !

BMKG prakirakan cuaca sebagian besar ibu kota provinsi cerah berawan, Jumat 19 Juli 2024-FOTO : ANTARA-

PALEMBANG, KORANPALPOS.COM - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan prakiraan cuaca terbaru, Jumat 19 Juli 2024.

Hasilnya menunjukkan bahwa sebagian besar wilayah ibu kota provinsi di Indonesia akan mengalami kondisi cerah hingga cerah berawan.

Informasi ini disampaikan oleh Prakirawati BMKG, Syndhy Indah Pratiwi, dalam siaran daring yang diselenggarakan di Jakarta.

BACA JUGA:Prakirakan Cuaca BMKG Kamis 18 Juli 2024 : Hujan Disertai Petir Guyur 11 Provinsi, Cek Daerahmu !

BACA JUGA:Prakiraan Cuaca BMKG Selasa 16 Juli 2024 : Cuaca Cerah Berawan di Mayoritas Wilayah Indonesia !

Syndhy Indah Pratiwi mengungkapkan bahwa untuk hari ini, wilayah Pulau Sumatera dan Pulau Jawa akan mengalami cuaca yang cukup kondusif.

"Di Pulau Sumatera, cuaca diprakirakan cerah berawan hingga berawan. Demikian juga, Pulau Jawa akan mengalami kondisi serupa, dengan prakiraan cerah hingga berawan," ujarnya.

Berikut adalah rincian prakiraan cuaca kota-kota dengan cuaca cerah berawan meliputi : Kota Denpasar, Serang, Bengkulu, Jakarta Pusat, Gorontalo, Jambi, Bandung, Semarang, Pontianak, Tarakan, dan Pangkal Pinang.

BACA JUGA:Prakiraan Cuaca BMKG Senin 15 Juli 2024 : Palembang dan Sebagian Besar Kota di Indonesia Cerah Berawan !

BACA JUGA:Prakiraan Cuaca BMKG Minggu 14 Juli 2024 : Cerah Berawan di Sebagian Besar Wilayah Indonesia !

Kemudian Ternate, Mataram, Kupang, Pekanbaru, Mamuju, Makassar, Kendari, Manado, dan Palembang.

Kota-kota tersebut diperkirakan akan mengalami cuaca cerah berawan sepanjang siang hari ini.

Syndhy juga mencatat bahwa suhu udara di wilayah ini akan berkisar antara 17-34 derajat Celsius dengan kelembapan udara yang bervariasi antara 45-100 persen.

BACA JUGA:Prakiraan Cuaca BMKG Sabtu 13 Juli 2024 : Hujan Lebat Guyur 10 Provinsi, Apakah Sumatera Selatan Termasuk ?

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan