Nilai Tukar Rupiah Jumat 19 Juli 2024 : Melemah Signifikan 59 Poin Menjadi Rp16.214 per Dollar AS !

Nilai tukar (kurs) rupiah terhadap dolar AS pada perdagangan Kamis 8 Agustus 2024 menguat 44 poin menjadi Rp16.001 per Dolar AS-Foto : Dokumen Palpos-

BISNIS, KORANPALPOS.COM - Nilai tukar (kurs) rupiah terhadap dolar AS pada perdagangan Jumat mengalami pelemahan yang signifikan.

Ketidakpastian seputar pemilihan umum Amerika Serikat yang berlarut-larut menjadi faktor utama yang memperkuat posisi dolar AS.

Pada awal perdagangan Jumat pagi, rupiah dibuka melemah 59 poin atau 0,36 persen menjadi Rp16.214 per dolar AS dari posisi sebelumnya Rp16.155 per dolar AS.

BACA JUGA:Nilai Tukar Rupiah Kamis 18 Juli 2024 : Makin Melemah 64 Poin Menjadi Rp16.164 per Dolar AS !

BACA JUGA: Nilai Tukar Rupiah Rabu 17 Juli 2024 : Menguat Tipis 22 Poin Jadi Rp16.158 per Dolar AS !

"Ketidakpastian mengenai pemilu AS terus berlanjut selama sesi AS, mendorong dolar AS dan imbal hasil US Treasury lebih tinggi," kata Kepala Ekonom Bank Permata, Josua Pardede, ketika dihubungi ANTARA di Semarang, Jawa Tengah, Jumat, 19 Juli 2024.

Penguatan dolar AS juga didukung oleh sentimen dari Eropa dan Jepang.

Bank Sentral Eropa (ECB) memutuskan untuk mempertahankan suku bunga kebijakannya pada level 4,25 persen dalam pertemuan bulan Juli 2024.

BACA JUGA:Nilai Tukar Rupiah Selasa 16 Juli 2024 : Melemah 40 Poin Menjadi Rp16.210 per Dolar AS !

BACA JUGA:Nilai Tukar Rupiah Senin 15 Juli 2024 : Turun 13 Poin Menjadi Rp16.150 per Dolar AS !

Presiden ECB, Christine Lagarde, mengisyaratkan kemungkinan penurunan suku bunga pada bulan September 2024, yang berpotensi menjadi langkah lanjutan pada tahun tersebut.

Pernyataan tersebut membuat euro melemah terhadap dolar AS, dengan penurunan sebesar 0,38 persen hingga mencapai 1,09.

Yen Jepang juga menjadi salah satu mata uang utama yang mengalami pelemahan signifikan, melemah 0,75 persen menjadi 157,37 per dolar AS, karena tingginya permintaan terhadap dolar di Jepang.

BACA JUGA:Nilai Tukar Rupiah Jumat 12 Juli 2024 : Menguat 40 Poin Menjadi Rp16.155 per Dolar AS !

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan