Timnas Indonesia Akui Keunggulan Irak

Gelandang timnas Indonesia Thom Jan Haye (tengah) berebut bola dengan pesepak bola timnas Irak Ahmed Yahya Al-Hajjaj (kiri) dan Ibrahim Bayesh Al-Kaabawi di Stadion SUGBK, Senayan, Jakarta, Kamis (6/6/2024)-Foto: ANTARA FOTO/Galih Pradipta/nym-

JAKARTA, KORANPALPOS.COM – Timnas Indonesia gagal meraih poin dari Timnas Irak dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Pertandingan yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (6/6/2024) berakhir dengan skor 0-2 untuk keunggulan Irak.

Gol pertama untuk Timnas Irak tercipta pada menit ke-53 melalui titik penalti yang dieksekusi dengan sempurna oleh Aymen Hussein.

Gol kedua datang dari aksi Ali Jassim yang memanfaatkan blunder kiper Indonesia, Ernando Ari, pada menit ke-87.

BACA JUGA:Dejan/Gloria Kandaskan Juara Dunia 2023

BACA JUGA:Gregoria Akui Fokus Jaga Kondisi Fisik

Dengan hasil ini, Timnas Irak berhasil mengumpulkan 15 poin dan semakin kukuh di puncak klasemen Grup F. Sementara itu, Timnas Indonesia tetap berada di posisi kedua dengan raihan tujuh poin.

Timnas Irak tampil percaya diri sejak awal laga dengan mengambil inisiatif serangan dan cukup merepotkan pertahanan Indonesia di 15 menit awal. 

Pada menit ke-16, Ibrahim Bayesh sempat mencetak gol untuk Irak, namun gol tersebut dianulir karena telah terjadi pelanggaran.

Perlahan tapi pasti, anak asuh Shin Tae-yong ini mulai menemukan bentuk permainan mereka untuk bisa mengimbangi permainan timnas Irak sekaligus menebar ancaman. 

BACA JUGA:Daftar 10 Stadion Piala Eropa 2024 : Berikut Sejarah, Kapasitas Penonton dan Jumlah Pertandingan !

BACA JUGA:Mbappe Sebut Tak Bahagia di PSG

Pada menit ke-34, Indonesia menciptakan peluang berbahaya pertama melalui sepakan Sandy Walsh yang memanfaatkan umpan dari Rafael Struick, namun bola masih bisa dibaca dengan baik oleh kiper Irak, Jalal Hasan.

Hingga akhir babak pertama kedudukan imbang 0-0.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan