Meski tak Terkalahkan : Ini Celah Kelemahan Uzbekistan U-23 yang Bisa Dimanfaatkan Shin Tae-yong !

Timnas Uzbekistan U-23 yang menjadi lawan Timnas Indonesia di semifinal Piala AFF U-23 tampil impresif dengan mencetak cleansheet-Foto : Dokumen Palpos-

Uzbekistan memastikan tempat mereka di babak semifinal setelah mengalahkan Arab Saudi dengan skor 2-0 dalam pertandingan perempat final di Stadion Internasional Khalifa, Doha, pada malam Jumat, 26 April 2024.

Kemenangan yang meyakinkan ini menunjukkan potensi tim Uzbekistan untuk menjadi lawan yang tangguh bagi Indonesia.

Sementara itu, Garuda Muda telah lebih dulu lolos ke babak semifinal setelah mengalahkan Korea Selatan melalui adu penalti dramatis dengan skor 11-10.

Pertandingan yang berlangsung pada dini hari Jumat, 27 April 2024, ini menyajikan pertarungan sengit antara kedua tim yang berakhir imbang 2-2 selama 120 menit.

Pertemuan antara Indonesia dan Uzbekistan di babak semifinal menjanjikan pertandingan yang penuh ketegangan dan antusiasme.

Uzbekistan, yang belum terkalahkan sepanjang turnamen ini, bahkan belum kebobolan satu pun gol, menjadi lawan yang menantang bagi Garuda Muda.***

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan