Ancelotti Sebut Madrid Dapat Keuntungan

Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti-Foto: twitter @MrAncelotti-

SPANYOL - Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti menyebut timnya mendapatkan keuntungan jelang bertemu Manchester City pada leg pertama perempat final Liga Champions (UCL) di Santiago Bernabeu, Rabu, 10 April  pekan depan pukul 02.00 WIB.

Keuntungan ini adalah Madrid tidak memainkan laga di kompetisi mana pun menjelang sembilan hari bertemu City.

Sementara tim asuhan Pep Guardiola itu masih memainkan dua laga Liga Inggris dengan jarak kurang lebih tiga hari, yaitu melawan Aston Villa di Stadion Etihad pada Kamis, 4 April pukul 02.15 WIB dan tandang ke Selhurst Park melawan tuan rumah Crystal Palace pada Sabtu, 6 April pukul 18.30 WIB.

BACA JUGA:PSSI Resmi Umumkan 27 Pemain untuk Menjalani TC Piala Asia U-23 : Tidak Ada Nama Elkan Baggott !

BACA JUGA:Leverkusen Catat 39 Laga Tanpa Kekalahan

"Mereka (Manchester City) punya jadwal yang lebih sulit, tapi itulah sepak bola modern. Kami punya sedikit keunggulan yang tidak akan menentukan hasil pertandingan,” kata Ancelotti, dilansir dari laman resmi klub, Senin.

“Sekarang kami punya waktu untuk mempersiapkan pertandingan dan bermain bagus,” lanjutnya.

Pelatih asal Italia itu mengatakan persiapan sembilan hari melawan Madrid akan sangat berarti bagi timnya karena ia dapat mengistirahatkan pemain-pemainnya yang baru menjalani laga intens bersama negaranya selama jeda internasional dengan baik.

BACA JUGA:Kontrak STY Ditentukan Usai Piala Asia U-23 2024

BACA JUGA:Davies Bakal Merapat ke Real Madrid

Terlebih, El Real juga baru saja mendapati salah satu pemainnya yaitu Federico Valverde yang mengalami cedera saat tampil pada kemenangan 2-0 atas Athletic Bilbao dalam lanjutan Liga Spanyol di Santiago Bernabeu, Minggu.

"Valverde mengalami cedera namun itu tidak menjadi masalah. Kami memiliki istirahat sembilan hari dan semua orang akan memiliki kesempatan untuk pulih. Dia tidak bermain hari ini dengan intensitas yang biasanya dia tunjukkan,“ jelas pelatih 64 tahun itu.

Pertemuan melawan City nanti menjadi pertemuan kelima Madrid di bawah Ancelotti pada babak gugur UCL dalam dua tahun terakhir.

BACA JUGA:Gol Tunggal Marusic Tumbangkan Juve

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan