Cara Mendidik Anak Dalam Islam

Ilustrasi-Foto: Istimewa-

Maka, jadilah orang tua yang selalu bertutur kata lembut, bijaksana, dan memberi pengajaran dengan kasih sayang. 

Menurut ajaran Nabi Muhammad SAW, setiap anak memiliki hak untuk memperoleh kasih sayang dari orang tua.

Namun yang perlu dipahami adalah kelembutan bukan berarti mengesampingkan kesalahan anak. 

Jadi ketika anak melakukan hal yang menyimpang dari agama, orang tua patut mengajaknya kembali ke jalan yang benar. 

Jika perlu, berikan hukuman ketika anak melakukan kesalahan fatal seperti dengan sengaja tidak solat.

Namun, hukuman yang diberikan tidak boleh berupa siksaan fisik atau dengan kata-kata kasar.

5. Beri Nama yang Baik

Sebagian orang tua di luar sana ada yang dengan sengaja memberi nama unik atau ‘nyeleneh’ kepada anak agar menjadi viral.

Padahal dalam Islam, salah satu kewajiban orang tua sekaligus hak anak adalah mendapat nama panggilan yang baik. 

Sebab, Islam meyakini bahwa nama merupakan doa, sehingga harus mengandung arti yang baik.

Beberapa contoh nama yang baik dalam Islam adalah Muhammad, Aisyah, Ahmad (terpuji), Akram (mulia), Ali (pangeran), dan Adnan (tenang).

6. Bacakan Kisah-kisah Nabi

Menurut ilmu parenting, kebiasaan membacakan buku cerita kepada anak terutama sebelum tidur akan berdampak bagus untuk otak dan mempercepat anak untuk bisa bicara. 

Selain buku bacaan umum, buku kisah-kisah nabi juga dapat menjadi pilihan.

Jadi sejak kecil, anak sudah memiliki wawasan tentang nabi-nabi dan dapat dijadikan suri teladan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan