Bupati Cari Direktur Kompeten untuk Benahi Perumdamle
Bupati Muara Enim H Edison. -Foto : Fahrozi-
MUARA ENIM, KORANPALPOS.COM - Bupati Muara Enim H Edison, menginginkan sosok Direktur yang berkompeten untuk membenahi Perusahaan Umum Daerah Air Minum Lematang Enim (Perumdamle).
Pasalnya, seleksi jabatan Direktur Perumdamle masa jabatan 2025-2030 telah memasuki tahap akhir yaitu Wawancara dengan Bupati.
Bupati menyampaikan bahwa, seleksi jabatan ini dilakukan secara terbuka lalu ada sejumlah peserta yang mendaftar.
BACA JUGA:Warga Musi Rawas Tewas Tenggelam di Sungai Ogan
BACA JUGA:Kades Tak Boleh Sembarangan, Ini 8 Larangan Penggunaan Dana Desa 2026!
"Ini sudah panitia khusus yang menilai syarat-syarat administrasinya apakah memenuhi atau tidak untuk ke tahap selanjutnya," ujar Edison, Minggu 4 Januari 2026.
Edison mengatakan, peserta yang dinyatakan lulus administrasi selanjutnya mengikuti Uji Kelayakan dan Kepatutan (UKK).
"Hasil UKK ini disampaikan kepada Bupati untuk tahap akhir wawancara," katanya.
BACA JUGA:Larangan Angkutan Batubara di Jalan Umum Sumsel Mulai Berlaku
BACA JUGA:Lini Masa Facebook Palembang Banjir iPhone Palsu, Ketegasan Bea Cukai Dinilai Melempem
Bupati mengungkapkan bahwa, anggota panitia seleksi juga dilibatkan dalam tahap akhir sesi wawancara.
"Jadi kalau mereka ada yang ingin ditanyakan kepada para peserta ini untuk menggali siapa yang paling kompeten," ungkapnya.
Bupati mengapresiasi para peserta yang dapat lulus hingga tahap akhir. Meskipun tentu ada satu yang lebih berpotensi dan berkompeten.
BACA JUGA:Upacara HAB ke-80 Kemenag RI di Prabumulih, Pemkot Dorong Penguatan Kerukunan Umat Beragama