Angkutan Batubara Ilegal Masih Terus Beroperasi di Muaraenim : Jalinsum Macet Total, Ini Penyebabnya !
Posisi truk pengangkut batubara ilegal nyaris masuk jurang di jalan lintas Sumatera Desa Matas Kecamatan Tanjung Agung Kabupaten Muaraenim-FOTO : FAHROZI KITE-
BACA JUGA:Sungai Enim dan Lematang Meluap, Belum Berdampak Banjir di Muaraenim
Sekitar pukul 01.00 WIB, mobilnya tiba di lokasi jalan yang licin, menikung dan menanjak.
Ketika akan menanjak ternyata jalannya licin sehingga ban mobil ngalami slip dan didepan ada motor sehingga ban bagian belakang kepater. Akibatnya mobil termundur dan nyaris masuk jurang.
"Saya sudah berusaha, tapi didepan tiba-tiba ada motor dan kondisi jalanan licin," ujar Novri.
Sementara itu, Kasat Lantas Polres Muara Enim AKP Suwandi ketika dikonfirmasi membenarkan adanya kejadian tersebut dan saat ini petugasnya sudah diturunkan ke lapangan untuk mengatur kendaraan supaya tidak macet lagi dengan menggunakan metode buka tutup.
"Mudah-mudahan arus normal kembali setelah kendaraan berhasil di evakuasi," harapnya.***