Warga OKU Minta Peremajaan Sawit dan Bantuan Infrastruktur

Anggota Dapil V DPRD Sumsel reses tahap I 2024 di Kabupaten OKU Selatan-Foto: Popa Delta-

RESES tahap I tahun 2024 di Dapil V DPRD Sumsel, aspirasi warga Desa Penilikan, Kecamatan Peninjauan, Kabupaten OKU, menjadi fokus utama.

Dalam pertemuan tersebut, warga menyoroti perlunya peremajaan kelapa sawit dan bantuan infrastruktur untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat setempat. 

Anggota Dapil V DPRD Sumsel, yang dipimpin oleh Iwan Hermawan, ST., MM sebagai koordinator, bersama dengan anggota lainnya seperti Hj. Tina Malinda, SE., M.Si; Yenny Elita, S.Pd., MM; Hj. Susilawati, SH, S.Kn; Fathan Qoribi, ST; dan Andie Dinialdie, SE., MM, berkomitmen untuk menyampaikan aspirasi warga ke pemerintah daerah.

Periode reses ini berlangsung dari 29 Januari hingga 5 Februari 2024, dimana rombongan Dapil V menemui warga di Kabupaten OKU dan Kabupaten OKU Selatan.

BACA JUGA:Memahami Kebutuhan Lokal: Holda Mendengarkan Suara Masyarakat Empat Lawang

BACA JUGA:Memahami Kebutuhan Lokal: Holda Mendengarkan Suara Masyarakat Empat Lawang

Di Kabupaten OKU, pertemuan digelar di Desa Penilikan, Kecamatan Peninjauan, serta di Desa Kedaton, Kecamatan Kedaton.

Warga Desa Penilikan menegaskan perlunya bantuan untuk meremajakan tanaman kelapa sawit yang sudah tidak produktif lagi di kebun mereka.

Mereka memahami bahwa peremajaan ini penting untuk meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan masyarakat.

Selain itu, warga juga menyampaikan beragam aspirasi lainnya, termasuk permintaan alat pertanian, bibit ikan dan ternak, serta infrastruktur seperti pembangunan pagar makam, pembuatan siring pasang desa, dan drainase.

 BACA JUGA:Anggota Dapil VI, HM Giri Ramanda N Kiemas Dengarkan Suara Rakyat

BACA JUGA:Nadia Basyir Perjuangkan Fasum dan Infrastruktur di Banyuasin

Di Desa Kedaton, aspirasi yang disampaikan meliputi pembangunan lapangan voli, perbaikan jalan antar dusun, hingga renovasi masjid.

Semua aspirasi ini mencerminkan kebutuhan dan harapan warga akan peningkatan kualitas hidup dan akses terhadap fasilitas publik.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan