Minta Maaf Gagal Bawa Korsel ke Final

Penyerang Timnas Korsel, Son Heung-min-Foto: twitter @afcasiancup-

QATAR - Pemain timnas Korea Selatan (Korsel) Son Heung-min meminta maaf kepada para pendukung negaranya setelah kembali gagal membawa pulang trofi Piala Asia untuk Taeguk Warriors.

Korsel menelan kekalahan 0-2 melawan Yordania di semifinal Piala Asia 2023 Qatar di Stadion Ahmed bin Ali, Al Rayyan, Selasa, 6 Februari malam WIB.

“Saya benar-benar minta maaf kepada penggemar kami. Kami mencoba yang terbaik tetapi kami menyesal karena kesalahan kami menyebabkan hasil ini,” kata Son, dikutip dari laman resmi AFC, Rabu.

Meski kecewa, pemain Tottenham Hotspur itu percaya ada hal positif yang bisa dipetik dengan hasil yang dicapai Korsel melaju sampai partai semifinal Piala Asia 2023 yakni pengalaman berharga yang sangat bermanfaat untuk perkembangan seluruh penggawa tim ke depan.

BACA JUGA:Kunci Sukses Yordania Singkirkan Korsel

BACA JUGA:Yordania Ukir Sejarah di Piala Asia, Tekuk Korsel di Semifinal

“Meskipun kami tidak mendapatkan hasil yang kami inginkan, saya tetap bersyukur atas itu (kerja keras) dan saya berharap pengalaman ini dapat membantu semua orang untuk berkembang,” kata Son.

Sementara itu, hal yang sama juga dikatakan sang pelatih Jurgen Klinsmann meski diselimuti kekecewaan setelah gagal membawa Korea Selatan memenangkan Piala Asia 2023.

“Kecewa karena kami punya target besar mencapai final tapi Jordan pantas mendapatkan kemenangan ini. Mereka pantas melaju ke final. Mereka bermain lebih agresif dibanding kami,” kata Klinsmann.

Pelatih asal Jerman itu juga mengatakan pengalaman di Piala Asia 2023 akan sangat berguna bagi skuadnya yang dalam waktu dekat akan memainkan laga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran kedua dua kali melawan Thailand akhir Maret.

BACA JUGA:Mainoo Pahlawan Kemenangan MU Atasi Perlawanan Wolves

BACA JUGA:Iran Tantang Jepang di Perempat Final Piala Asia 2023 Qatar

“Ada banyak hal bagus yang kami lihat juga. Ini adalah tim yang sedang berkembang. Sekarang kami harus bersiap untuk kualifikasi Piala Dunia,” tutupnya. (ant)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan