Tingkatkan Kendalan Pasokan Listrik Bandar Lampung

Pemerintah Kota Bandar Lampung Dukung Penuh Pembangunan SKTT 150 kV Teluk Betung – GIS Garuntang – New Tarahan. -foto:Istimewa-
KORANPLAPOS.COM - PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Sumatera Bagian Selatan melakukan audiensi dengan Walikota Bandar Lampung.
Terkait pelaksanaan proyek Saluran Kabel Tegangan Tinggi (SKTT) 150 kV Teluk Betung – GIS Garuntang – New Tarahan.
Pembangunan ini bertujuan untuk memperkuat pasokan daya listrik di kota Bandar Lampung. Sehingga dapat memenuhi kebutuhan listrik masyarakat yang terus meningkat.
BACA JUGA: Bupati Bersama Gubernur dan Perusahaan Teken MoU Percepatan Pembangunan Jalan Khusus
BACA JUGA:Jadi Ajang Bersinarnya Talenta Muda
Bertempat di Kantor Walikota Bandar Lampung, kegiatan audiensi ini dihadiri oleh Walikota Bandar Lampung, Eva Dwiana, SRM Perizinan, Pertanahan dan Komunikasi PLN UIP Sumbagsel, Dede Mairizal dan pejabat daerah seperti Sekda Kota Bandar Lampung, Iwan Gunawan, Plt Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Kota Bandar Lampung, Eka Afriyana dan kepala dinas terkait.
Proyek SKTT 150 kV Teluk Betung – GIS Garuntang – New Tarahan ini akan menghubungkan 3 (tiga) gardu induk.
Diantaranya yaitu, GI 150 kV Teluk Betung, GIS 150 kV Garuntang, dan GI 150 kV New Tarahan. Guna meningkatkan pasokan daya listrik di Bandar Lampung.
BACA JUGA: Perkuat Kolaborasi Pengamanan Aset
BACA JUGA: Kawal Pembangunan SUTET 275 kV GITET
Pembangunan SKTT ini menjadi solusi atas tingginya kebutuhan listrik, keterbatasan lahan untuk pembangunan tower serta kepadatan penduduk di wilayah tersebut.
Walikota Bandar Lampung, Eva Dwiana mengatakan Kota Bandar Lampung ditargetkan menjadi kota besar dan kota percontohan pariwisata di Indonesia.
Pembangunan SKTT ini sejalan untuk mendukung target Kota Bandar Lampung.