Pj Bupati Banyuasin Serahkan Mobil Damkar Bantuan Jepang

Pj. Bupati Banyuasin, M. Farid menyerahkan secara simbolis mobil Damkar bantuan Jepang, Kamis, 16 Januari 2024-Foto : Roni-

KORANPALPOS.COM - Pemerintah Kabupaten Banyuasin menerima hibah 1 unit mobil pemadam kebakaran dari Jepang melalui Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia. 

Penyerahan simbolis dilakukan oleh Penjabat (Pj) Bupati Banyuasin Muhammad Farid, S.STP, M.Si, didampingi oleh Sekretaris Daerah Banyuasin Ir. Erwin Ibrahim, ST, MM, MBA, IPU, Asean Eng. 

Acara ini turut dihadiri sejumlah Kepala Perangkat Daerah (KPD) dan berlangsung di halaman Kantor Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Kabupaten Banyuasin, Kamis (16/1/2025).

Selain penyerahan mobil pemadam kebakaran, pada kesempatan yang sama juga dilakukan pemusnahan arsip berusia lebih dari 10 tahun. 

BACA JUGA:DPRD Ogan Ilir Tinjau Proyek Jalan Aspal yang Viral Dikelupas Warga

BACA JUGA:Pendaftar PPPK Tahap II Muara Enim Masih di Bawah Formasi

Langkah ini bertujuan untuk memastikan arsip-arsip lama yang sudah tidak relevan atau habis masa retensinya tidak dapat diakses atau disalahgunakan di masa depan.

Pj Bupati Banyuasin, Muhammad Farid, menjelaskan bahwa pemusnahan arsip ini merupakan bagian dari implementasi tata kelola arsip yang baik sesuai dengan Undang-Undang Nomor 43 Tahun 2009 tentang Kearsipan. 

“Langkah ini diharapkan dapat meningkatkan efisiensi pengelolaan arsip sekaligus mendukung transparansi dan akuntabilitas dalam administrasi pemerintahan,” ujar Farid dalam keterangannya kepada awak media.

Lebih lanjut, Pj Bupati menyampaikan optimisme bahwa Kabupaten Banyuasin telah siap untuk mengamankan arsip pemerintah daerah melalui langkah-langkah digitalisasi. 

BACA JUGA:Satuan Binmas Sosialisasi Bahaya Judi Online

BACA JUGA:Jabarkan Urgensi Pembangunan FO di Muara Enim

Digitalisasi ini diharapkan dapat mempermudah pengelolaan, pemantauan, serta pendayagunaan arsip, sesuai dengan arahan dari Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI).

“Pemusnahan arsip ini menjadi bagian dari upaya kami untuk mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik dan modern. Selain itu, dengan pengawasan internal yang semakin baik, perangkat daerah dapat lebih mudah memantau dan mendayagunakan arsip sesuai kebutuhan,” tambahnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan