KABAR DUKA : Komedian Nurul Qomar Meninggal Dunia

Komedian legendaris Nurul Qomar, yang dikenal sebagai bagian dari grup lawak Empat Sekawan meninggal dunia pada Rabu, 8 Januari 2025, pukul 17.21 WIB-Foto : Dokumen Palpos-

KORANPALPOS.COM - Industri komedi Indonesia kembali berduka.

Komedian legendaris Nurul Qomar, yang dikenal sebagai bagian dari grup lawak Empat Sekawan dan memiliki karier cemerlang di dunia politik, meninggal dunia pada Rabu, 8 Januari 2025, pukul 17.21 WIB.

Nurul Qomar menghembuskan nafas terakhir di RSUD Kabupaten Tangerang setelah berjuang melawan kanker usus besar sejak 2021.

BACA JUGA:KABAR DUKA : Pengacara Alvin Lim Tutup Usia !

BACA JUGA: Daftar Artis Indonesia yang Meninggal Sepanjang 2024: Sebuah Tahun Penuh Kabar Duka !

Lahir di Jakarta pada 11 Maret 1960, Qomar merupakan anak pertama dari tujuh bersaudara pasangan KH. Achmad Yusri dan Hj. Siti Choridah.

Latar belakang keluarga yang sederhana dan kuat dalam ajaran agama memberi Qomar pondasi untuk mengembangkan bakat dan kariernya.

Ayahnya berasal dari Desa Ciekek, Pandeglang, Banten, sementara ibunya berasal dari Desa Sindang, Indramayu.

BACA JUGA:KABAR DUKA : Ustad Solihin Hasibuan, Sosok Guru dan Ulama Palembang yang Dicintai, Tutup Usia !

BACA JUGA:KABAR DUKA : Aktris Senior Marissa Haque Meninggal Dunia !

Qomar memulai karier hiburannya pada tahun 1976.

Bersama Oqud, Kimung, dan Firman, ia membentuk grup lawak TomTam yang meraih popularitas pada masa Orde Baru.

Pada era selanjutnya, Qomar bergabung dengan Derry, Eman, dan Ginanjar untuk membentuk Empat Sekawan, grup lawak yang dikenal luas melalui komedi situasi Lika-Liku Laki-Laki.

BACA JUGA:KABAR DUKA : Seniman Tari Sumatera Selatan Anna Kumari Meninggal Dunia !

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan