Paslon Nomor Urut 01 Hj Ratna Machmud - H Prayitno Unggul 65,4 Persen di Pilkada Musi Rawas
Paslon nomor urut 01 Hj Ratna Machmud dan H Prayitno mengumumkan hasil hitung cepat tim internal mereka dan menyampaikan ucapan terimakasih telah dipercaya untuk menjadi bupati dan wakil bupati periode 2025-2030, Rabu (27-11-2024). Foto : Dokumen palpos--
KORANPALPOS.COM - Pasangan calon (Paslon) nomor urut 01 di Pilkada Kabupaten Musi Rawas, Hj. Ratna Machmud dan H. Prayitno, mengklaim kemenangan berdasarkan hasil quick count timnya. Paslon ini memperoleh 140.642 suara atau 65,4 persen, sementara pesaingnya, Paslon nomor 2, Hj Suwarti dan H Thamrin Hasan, mendapatkan 74.462 suara atau 34,6 persen. Dari total suara masuk sebanyak 221.959 suara dengan tingkat partisipasi mencapai 94 persen.
Dalam pernyataannya di kediaman pribadi di Lubuklinggau tadi malam, Hj. Ratna Machmud menyampaikan rasa terima kasihnya kepada masyarakat Musi Rawas atas kepercayaan yang diberikan.
"Terima kasih kepada seluruh masyarakat Musi Rawas yang telah memilih dan menjadikan saya bersama Pak Prayitno sebagai Bupati dan Wakil Bupati Musi Rawas periode 2025-2030. Ini adalah kemenangan kita bersama," ujar Ratna.
Ratna juga memberikan apresiasi kepada tim sukses, relawan, serta partai-partai pengusung yang telah mendukung perjuangan mereka. Ia mengajak masyarakat untuk bersatu membangun Musi Rawas agar menjadi daerah yang maju, mandiri, bermartabat, dan berkelanjutan.
BACA JUGA:Paslon Nomor Urut 02 Botak Peci Unggul 70,5 Persen di Pilkada Lubuklinggau
BACA JUGA:Hambali Resmi Lapor Balik : Ketua Partai di Lubuklinggau Ikut Terseret, Begini Tanggapan Suhada
“Kini saatnya kita bekerja bersama tanpa perbedaan. Mari jaga situasi di Musi Rawas tetap kondusif dan damai,” tambahnya. Ia juga menegaskan pentingnya menjaga suara di TPS hingga proses penghitungan resmi selesai di tingkat KPU.
Sementara itu, H. Prayitno mengapresiasi penyelenggaraan Pilkada yang berlangsung aman dan damai.
“Hari ini saya sampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah menjaga Pilkada ini berjalan sesuai harapan. Kondusivitas dan keamanan yang terjaga menunjukkan kedewasaan masyarakat Musi Rawas dalam berdemokrasi,” kata Prayitno.
Ia juga mengingatkan para pendukung untuk tetap fokus mengawal proses penghitungan suara hingga selesai. “Semoga seluruh tahapan Pilkada berjalan dengan lancar dan membawa kebahagiaan bagi seluruh masyarakat Musi Rawas,” katanya.
BACA JUGA:BPN OKU Gencarkan Sosialisasi Manfaat Program PTSL
BACA JUGA:KPU Prabumulih Masih Menunggu Rekapitulasi Berjenjang
Kemenangan ini bukan hanya sekadar pencapaian politik, melainkan momentum untuk mempererat persatuan dan memulai pembangunan yang lebih baik. Partisipasi masyarakat yang tinggi dalam Pilkada menunjukkan antusiasme dalam menentukan masa depan daerah. Namun, menjaga kondusivitas pasca-Pilkada sama pentingnya dengan proses pemilihan itu sendiri.
Masyarakat diimbau untuk tetap mengutamakan keharmonisan dan mendukung siapa pun yang terpilih demi kemajuan bersama. Pilkada hanyalah awal dari perjalanan panjang membangun Musi Rawas menjadi daerah yang lebih baik untuk generasi mendatang.