Harga Pangan 23 November 2024 : Cabai Rawit Merah Melonjak Jadi Rp40.430 per Kilogram !

Kenaikan harga pangan di Indonesia 23 November 2024-Foto: Dokumen Palpos-

KORANPALPOS.COM - Badan Pangan Nasional (Bapanas) mengumumkan bahwa harga sejumlah komoditas pangan mengalami kenaikan signifikan pada Sabtu pagi 23 November 2024.

Salah satu yang mencolok adalah harga cabai rawit merah yang melonjak menjadi Rp40.430 per kilogram (kg).

Kenaikan harga pangan ini dipantau berdasarkan data dari Panel Harga Bapanas yang dirilis pada pukul 09.30 WIB, mencatatkan sejumlah komoditas mengalami fluktuasi harga yang cukup signifikan.

BACA JUGA:Harga Pangan 22 November 2024 : Daging Sapi Turun ke Rp131.300 per Kilogram !

BACA JUGA:Harga Pangan 21 November 2024 : Bawang Merah Naik Rp1.120 Menjadi Rp39.720 per Kilogram !

Secara keseluruhan, harga pangan di tingkat pedagang eceran menunjukkan tren kenaikan yang beragam.

Beras premium, misalnya, tercatat naik 0,65 persen atau Rp100 menjadi Rp15.520 per kg.

Kenaikan ini diikuti oleh harga beras medium yang mengalami sedikit lonjakan sebesar 0,07 persen atau Rp10, sehingga harga beras medium mencapai Rp13.470 per kg.

BACA JUGA:Harga Pangan 20 November 2024 : Cabai Merah Keriting Turun Drastis hingga Rp25.980 per Kilogram !

BACA JUGA:Harga Pangan 19 November 2024 : Daging Sapi Alami Penurunan Signifikan Rp3.800 Menjadi 130.390 per Kilogram !

Berbeda dengan beras stabilitas pasokan dan harga pangan (SPHP) Bulog yang justru mengalami penurunan harga sebesar 0,24 persen atau Rp10 menjadi Rp12.490 per kg.

Meskipun ada fluktuasi harga pada beberapa jenis beras, harga beras premium dan medium tetap menunjukkan kecenderungan naik.

Selain itu, harga komoditas bawang juga mencatatkan kenaikan signifikan.

BACA JUGA: Harga Pangan 18 November 2024 : Harga Bawang Merah Melejit Rp38.940 per Kilogram !

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan