Dukung Program Prabowo-Gibran : Polres Ogan Ilir Manfaatkan Lahan 40 Hektar !

Jajaran Polres Ogan Ilir tanam singkong guna mendukung program Prabowo-Gibran swasembada pangan-Isro Antoni-

Pemkab Ogan Ilir juga akan memastikan ketersediaan pupuk serta membantu pemasaran hasil panen agar program ini berjalan lancar. Yohanes menambahkan, pemerintah daerah memiliki program Tim Pengendali Inflasi Daerah yang bertujuan mengoptimalkan pemanfaatan lahan untuk mendukung ketahanan pangan.

"Kami juga akan menggandeng para pemilik lahan kosong yang selama ini tidak dimanfaatkan. Daripada menjadi lahan tidur atau bahkan rawan kebakaran, lebih baik kita manfaatkan untuk pertanian," imbuh Yohanes.

BACA JUGA:BPBD OKU Selatan Bersihkan Longsor di Jalan Desa Talang Duku

BACA JUGA:Lapas Muara Enim Bagikan Matras Tidur dan Drink Jar kepada Warga Binaan

Pemkab Ogan Ilir berharap sinergi antara pemerintah daerah, Polres, dan masyarakat dapat menghasilkan hasil yang signifikan dalam mendukung ketahanan pangan. 

Dengan memanfaatkan lahan yang ada secara produktif, Ogan Ilir diharapkan mampu menjadi daerah yang mandiri dalam menyediakan kebutuhan pangan masyarakat.

Program ini juga sejalan dengan upaya nasional untuk menjaga stabilitas ekonomi dan ketahanan pangan di tengah tantangan global yang terus berkembang.

"Kerja sama ini adalah langkah nyata kita bersama untuk menciptakan masa depan yang lebih baik bagi Ogan Ilir," pungkas Yohanes. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan