Mengapa Mobil Listrik Semakin Terjangkau ? Berikut Rahasia di Balik Kebijakan dan Teknologi Baterai !

Sejumlah pengendara mobil listrik mengikuti konvoi Merdeka e-ride kendaraan listrik di Kantor PLN UIW NTT, Kota Kupang, Sabtu (31/8/2024)-FOTO : ANTARA-

KORANPALPOS.COM - Dalam menghadapi era kendaraan listrik (electric vehicle/EV), pakar otomotif dari Institut Teknologi Bandung, Yannes Martinus Pasaribu, menyatakan optimisme bahwa tren mobil listrik di Indonesia akan terus meningkat.

Optimisme ini didasarkan pada beberapa faktor kunci, termasuk kebijakan pemerintah, kemajuan teknologi baterai, dan kesadaran masyarakat terhadap isu lingkungan.

Yannes menekankan bahwa dukungan pemerintah sangat penting dalam mendorong adopsi kendaraan listrik.

BACA JUGA:9 Mobil Listrik Paling Laris 2024 : Juaranya Bukan Wuling, Jepang dan Korea Minggir Dulu !

BACA JUGA: Zeekr 7X Meluncur : Performa Tinggi, Teknologi Mutakhir, Kenyamanan Maksimal, Jarak Tempuh 780 Km !

"Insentif dan pembangunan infrastruktur untuk kendaraan listrik dapat merangsang minat konsumen," ungkapnya.

Menurutnya, jika kabinet baru meluncurkan kebijakan yang mendukung EV, tren ini akan segera berbalik dan pasar akan kembali naik.

Insentif tersebut bisa berupa pengurangan pajak, subsidi, atau insentif lain yang memudahkan masyarakat untuk beralih ke kendaraan listrik.

BACA JUGA:Wuling Luncurkan Air ev Lite Long Range : Mobil Listrik Murah, Tapi Apa Kelebihannya ?

BACA JUGA:Mobil Listrik Keluarga di Bawah Rp400 Juta : Wuling Cloud EV Hadir dengan Fitur Modern

Pembangunan infrastruktur, seperti stasiun pengisian daya yang lebih banyak dan mudah diakses, juga akan menjadi faktor pendukung yang signifikan.

Selain dukungan pemerintah, Yannes juga mencatat bahwa meningkatnya kesadaran masyarakat tentang isu lingkungan menjadi pendorong lain dalam adopsi mobil listrik.

"Masyarakat kini lebih peduli terhadap dampak kendaraan berbahan bakar fosil terhadap lingkungan, yang menjadi penanda positif bagi adopsi mobil listrik," ujarnya.

BACA JUGA:Mobil-Mobil Imut yang Menggemaskan dan Mencuri Hati Dunia : Dari Fiat 500 hingga Mazda Miata !

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan