4 Kabupaten Paling Banyak Pemekaran di Sumatera Selatan : Mendorong Pembangunan dan Kesejahteraan !

Daftar 4 Kabupaten paling banyak melakukan pemekaran wilayah di Sumatera Selatan-Foto : Dokumen Palpos-

1. Kabupaten Kikim Area

Rencana pemekaran Kikim Area diusulkan sebagai pemekaran dari Kabupaten Lahat.

Daerah ini terletak di bagian barat Kabupaten Lahat dan memiliki potensi besar untuk berkembang menjadi kabupaten yang mandiri.

Pemekaran ini bertujuan untuk memperbaiki pelayanan publik dan mempercepat pembangunan infrastruktur di daerah pedalaman yang selama ini sulit dijangkau oleh pemerintah pusat.

2. Kabupaten Basemah

Kabupaten Basemah merupakan salah satu usulan pemekaran baru yang melibatkan penggabungan wilayah Kota Pagar Alam dengan sembilan kecamatan di bagian selatan Kabupaten Lahat.

Potensi wilayah ini, terutama dalam sektor pariwisata, membuat pembentukan kabupaten baru menjadi sangat penting.

Kota Pagar Alam sendiri dikenal sebagai salah satu kota wisata di Sumsel, sehingga pemekaran ini diharapkan mampu mendukung pengelolaan pariwisata dan sumber daya alam yang ada secara lebih optimal.

3. Kabupaten Gelumbang dan Kabupaten Rambang Lubai Lematang

Dua wilayah ini merupakan rencana pemekaran dari Kabupaten Muara Enim.

Kabupaten Gelumbang, dengan potensi besar dalam sektor pertanian dan perkebunan, serta Kabupaten Rambang Lubai Lematang, yang diharapkan dapat menjadi pusat pertumbuhan ekonomi baru.

Selain itu, akan menjadi daerah otonom yang diharapkan dapat mendorong kesejahteraan masyarakat setempat.

4. Kabupaten Banyuasin Tengah dan Kabupaten Banyuasin Timur (Perairan)

Rencana pemekaran ini diusulkan dari Kabupaten Banyuasin, dengan tujuan untuk memaksimalkan potensi perikanan dan kelautan di wilayah Banyuasin Timur.

Sementara itu, Banyuasin Tengah diharapkan dapat menjadi pusat administrasi dan pengembangan wilayah daratan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan