Disdik OKU Gelar Bimtek Penyusunan Laporan BOP PAUD 2024

Salah satu pemateri saat menyampaikan materinya dihadapan peserta Bimtek.-Foto : Eco Marleno-

BATURAJA, KORANPALPOS.COM - Dalam upaya mewujudkan penyusunan keuangan Bantuan Operasional Penyelenggaraan (BOP) yang transparan dan akuntabel, Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) mengadakan Bimbingan Teknis (Bimtek) Penyusunan Laporan BOP PAUD Tahun 2024 di Ballroom salah satu hotel di Baturaja, Senin 5 Agustus 2024.

Acara ini dihadiri oleh seluruh Kepala Sekolah dan Operator TK serta KB se-Kabupaten OKU, dengan kegiatan dibagi menjadi dua sesi: sesi pertama untuk kepala sekolah dan sesi kedua untuk operator.

Kasi Kelembagaan dan Sarana Prasarana PAUD dan PNF, Yuliawati, SE, M.Pd dalam laporannya berharap agar peserta dapat memahami dan menerapkan materi yang diberikan di lembaga masing-masing.

“Mari kita simak arahan dan sambutan dari Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten atau perwakilannya serta pemateri, agar dana yang dianggarkan pemerintah dapat digunakan secara efektif, efisien, transparan, dan akuntabel serta mendukung kemajuan PAUD di Kabupaten OKU ini,” jelasnya.

BACA JUGA:Samsat OKU Bentuk 3 Tim Penagihan Pajak Kendaraan Bermotor

BACA JUGA:Rekomendasikan Normalisasi Anak Sungai Benaki

Sementara itu, Lelly Dwi Yuliastuti, S.Psi, Kasubbag Umum dan Kepegawaian, yang mewakili sambutan Kadisdik OKU Drs H Topan Indra Fauzi MM MPd, mengharapkan dukungan penuh dari semua pihak dalam Bimbingan Teknis kali ini.

Pihaknya mendorong para guru atau tenaga pendidik untuk mencapai target yang diinginkan dengan berlandaskan kebijakan pengelolaan dana BOP di satuan pendidikan.

"Semoga bantuan ini bermanfaat bagi penerima dan proses pendidikan usia dini dapat terus berjalan baik," katanya.

Disdik juga berpesan untuk para guru, teruslah semangat, bersabar, ceria, dan jangan bosan mendidik anak-anak. "Mari kita berjuang untuk mencerdaskan bangsa, karena pendidikan adalah kunci masa depan yang lebih baik untuk Indonesia,” pungkasnya. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan