Namun pergerakan dari dua sektor sayap masih belum bisa membongkar pertahanan Spanyol.
BACA JUGA:Indonesia Petik Poin Perdana setelah Imbangi Filipina 1-1
Menit ke-51, Guiu mendapatkan peluang emas melalui sepakan dari luar kotak penalti, tapi Schmitt dapat menepis bola untuk menjaga kedudukantetap imbang.
Pada menit ke-62, Jerman terus menggempur sektor kanan pertahanan Spanyol.
Paris Brunner meliuk-liuk dan lolos ke dalam kotak penalti, namun langkah Brunner langsung dihentikan oleh Hector Fort.
BACA JUGA:Mali U-17 Pesta Gol ke Gawang Meksiko U-17
Wasit yang berada di dekat kejadian langsung menunjuk titik putih.
Brunner yang menjadi algojo penalti, memperdaya Raul Jimenez dengan mengarahkan bola ke sisi kiri sementara Jimenez bergerak ke arah sebaliknya.
Skor 1-0 untuk keunggulan Jerman.
Spanyol terus menguasai permainan untuk membongkar pertahanan Jerman dan menyamakan kedudukan.
Hingga menit ke-75, Spanyol menguasai 62% bola sementara Jerman menguasai 38%.
Marc Guiu kembali memberikan ancaman, pada menit ke-86 tembakan dari luar kotak penaltinya masih menyamping dari sisi kanan gawang Max Schmitt.
Spanyol telah melepaskan 17 tembakan dengan tiga diantaranya mengarah ke gawang.
Sementara Jerman bermain lebih efektif dengan melesatkan lima tembakan dan tiga diantaranya mengarah ke gawang.
Di masa perpanjangan waktu, sundulan Guiu masih melambung dari sisi gawang Max Schmitt.
Jerman memperoleh peluang emas saat Bilal Yalcinkaya melakukan serangan balik, Raul Jimenez yang keluar dari kotak penalti menahan pergerakan Yalcinkaya dan memperoleh kartu merah.