Harga Emas Antam Melonjak per Sabtu 11 Mei 2024 : Tembus Rp1,333 Juta per Gram !

Potongan pajak harga beli emas sesuai dengan PMK Nomor 34/PMK.10/2017, pembelian emas batangan dikenakan PPh 22 sebesar 0,45 persen untuk pemegang NPWP dan 0,9 persen untuk non-NPWP-Foto : Antara-

BISNIS, KORANPALPOS.COM - Harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk (Antam) terus menunjukkan tren kenaikan yang signifikan.

Pagi ini, harga emas kembali mencatat lonjakan, dengan mencapai angka Rp1.333.000 (Rp1,333 juta) per gram, meningkat sebesar Rp7.000 dari posisi sebelumnya.

Dilansir dari laman Logam Mulia Antam, lonjakan harga ini menjadi sorotan utama dalam dunia investasi dan perdagangan emas.

BACA JUGA:Harga Emas Antam Naik pada Jumat 10 Mei 2024 : Harga Sekarang Rp1.326 Juta per Garam !

BACA JUGA:Harga Emas Antam Turun Rp2.000 : Berikut Daftar Harga Terbaru Kamis 9 Mei 2024 !

Sebagaimana pada Jumat sebelumnya, harga emas berada di posisi Rp1.326.000 (Rp1,326 juta) per gram, menunjukkan kenaikan yang cukup signifikan dalam kurun waktu singkat.

Tingginya harga emas ini tidak hanya berdampak pada pasar domestik, namun juga memantik perhatian para pelaku pasar global.

Berbagai faktor menjadi penentu dinamika harga emas, baik di tingkat nasional maupun internasional. Di antaranya adalah kondisi ekonomi global, geopolitik, kebijakan bank sentral, dan investor.

BACA JUGA:Pegadaian Tegaskan Tidak Ada Obral Emas di Tengah Pelemahan Rupiah

BACA JUGA:Harga Emas Antam Naik Lagi per Selasa 7 Mei 2024 : Rp1,318 Juta per Gram !

Salah satu faktor utama yang memengaruhi harga emas adalah ketidakpastian pasar.

Di tengah gejolak ekonomi global dan ketidakstabilan geopolitik, investor cenderung mencari aset yang dianggap aman, seperti emas.

Hal ini menyebabkan permintaan terhadap emas meningkat, yang pada gilirannya mendorong kenaikan harga.

BACA JUGA:Harga Emas Antam Turun Lagi, Senin 6 Mei 2024 : Menjadi Rp1,310 Juta per Gram !

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan