Samsung Galaxy S24 FE Tawarkan Peningkatan Fitur AI dan Performa Mumpuni

Ragam warna produk Samsung Galaxy S24 FE.-FOTO : ANTARA-

KORANPALPOS.COM - Samsung Galaxy S24 FE, perangkat terbaru dari lini Fan Edition, menawarkan peningkatan signifikan pada fitur AI, kamera, dan performa yang tangguh dibandingkan generasi sebelumnya.

Dengan berbagai peningkatan yang diusung, perangkat ini siap memanjakan penggunanya yang menginginkan pengalaman ponsel pintar berteknologi flagship tanpa menguras kantong.

MX Product Marketing Senior Manager Samsung Electronics Indonesia, Ilham Indrawan, mengungkapkan bahwa Galaxy S24 FE menghadirkan pengalaman ponsel pintar flagship dengan harga lebih terjangkau.

BACA JUGA:Samsung Galaxy Tab S10 : Hadirkan Pengalaman AI di Layar Lebih Besar !

BACA JUGA:Sambut Era Baru Tablet : Galaxy Tab S10 Series Hadir dengan Fitur AI Terkini !

Menjadikannya pilihan ideal bagi pengguna yang belum pernah merasakan ponsel flagship Samsung.

"FE ini bisa dibilang sebagai entry point pengguna, baik pengguna baru atau lamanya Samsung yang sebelumnya belum pernah merasakan ponsel pintar flagship. Mereka akhirnya bisa merasakan atau memiliki ponsel pintar dengan harga terjangkau," ujar Ilham. 

Samsung Galaxy S24 FE dilengkapi dengan kamera utama beresolusi 50MP yang didukung oleh ProVisual Engine, memberikan hasil foto berkualitas tinggi, terutama dalam kondisi minim cahaya berkat fitur Nightography.

BACA JUGA:Galaxy S24 FE Sudah Bisa Dipesan 3 Oktober 2024 : Cek Spesifikasi dan Harga !

BACA JUGA:Meluncur 1 Oktober 2024 : Kolaborasi Canggih Xiaomi dan Leica, Apa yang Ditawarkan Xiaomi 14T Series ?

Teknologi ini memungkinkan pengambilan gambar di malam hari dengan lebih cerah dan jernih, menjadikannya sempurna bagi pengguna yang gemar mengambil foto dalam berbagai kondisi pencahayaan.

Selain itu, kemampuan AI Zoom juga ditingkatkan, memungkinkan pengguna memperbesar gambar tanpa kehilangan detail penting.

AI yang terintegrasi dalam perangkat ini memastikan hasil foto tetap tajam dan jelas, bahkan saat menggunakan zoom digital.

BACA JUGA:Gak Nyesel Beli OPPO Reno12 Pro 5G : Solusi Lengkap untuk Pengguna Aktif dan Produktif !

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan