Pegi Setiawan Keluar dari Tahanan Polda Jawa Barat : Ini Pernyataan Resmi Kapolri !

Pegi Setiawan saat keluar dari Gedung Direktorat Tahanan dan Barang Bukti (Dittahti) Polda Jabar, Kota Bandung, Senin (8/7/2024).-FOTO : ANTARA-

BANDUNG, KORANPALPOS.COM - Pegi Setiawan, seorang warga Kota Bandung yang sempat menjadi sorotan publik, akhirnya bebas dari Rumah Tahanan Polda Jawa Barat usai gugatan praperadilan yang diajukannya dikabulkan Majelis Hakim Pengadilan Negeri (PN) Bandung.

Kebebasan Pegi Setiawan terjadi pada Senin malam, ketika ia keluar dari Gedung Direktorat Tahanan dan Barang Bukti (Dittahti) Polda Jawa Barat pada pukul 21.39 WIB.

Ia didampingi oleh keluarga dan ke-22 kuasa hukumnya.

BACA JUGA:PN Bandung Kabulkan Gugatan Praperadilan Pegi Setiawan : Penetapan Tersangka tidak Sah dan Batal !

BACA JUGA: Hakim PN Bandung Perintahkan Polda Jabar Segera Bebaskan Pegi Setiawan dari Tahanan !

Dalam kesempatan tersebut, Pegi mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Indonesia yang telah mendoakan dan mendukungnya selama menjalani proses hukum.

"Saya Pegi Setiawan bersama keluarga dan kuasa hukum, terima kasih banyak kepada masyarakat Indonesia yang mendoakan dan mendukung saya," ujarnya di Bandung, Senin malam.

Tak lupa, Pegi juga mengucapkan terima kasih kepada Presiden Joko Widodo dan Presiden terpilih Prabowo Subianto, serta netizen Indonesia yang telah memberikan dukungan moral selama ini.

BACA JUGA:Diminta Segera Bebaskan Pegi Setiawan Setelah Kalah Praperadilan : Ini Jawaban Polda Jawa Barat !

BACA JUGA:Sindikat Sabu Asal Riau Tertangkap di Banyuasin : Disita Lebih 1 Kilogram, 4 Kurir Diamankan !

Ia merasa bahwa doa-doa yang dipanjatkan untuknya telah dikabulkan oleh Tuhan.

"Allah mengabulkan doa-doa saya dan saya ucapkan terima kasih banyak yang tidak bisa diungkapkan dengan kata-kata. Saya sangat bahagia. Semoga kebenaran ini bisa terungkap semua,” tambahnya dengan wajah sumringah.

Setelah kebebasannya, Pegi mengaku akan pulang ke rumah untuk beristirahat dan kemudian kembali melanjutkan pekerjaannya sebagai kuli bangunan.

BACA JUGA: Kecelakaan Kembali Terulang di Perlintasan Tanpa Palang Pintu : Pemuda Tewas Tragis !

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan